Advertisement

Saham Anjok Total, Harta Istri Pendiri Gudang Garam Lenyap Rp36,4 Triliun

Saham Anjok Total, Harta Istri Pendiri Gudang Garam Lenyap Rp36,4 Triliun TRIBUN-VIDEO.COM - Harga saham PT Gudang Garam Tbk anjlok sejak awal tahun 2019.

Dikutip dari Kompas.com, hal ini membuat harta kekayaan milik istri mendiam pendiri Gudang Garam Surya Wonowidjojo, Tan Siok Tjien hangus.

Dari hitungan Bloomberg Billionaires Index, kekayaan Tan Siok hangus sekitar 2,27 miliar dolar AS atau setara dengan Rp36,4 triliun sejak awal tahun hingga Selasa (10/12/2019) atau year to date.

Secara total, kekayaan bersih Tan Siok Tjien mencapai 7,77 miliar dollar AS atau sekitar Rp 108,78 triliun.

Dengan harta sebesar itu, pemilik Gudang Garam tersebut menempati urutan 217 orang terkaya dunia versi Bloomberg Billionaires Index.

Sepanjang tahun ini, harga saham Gudang Garam tertekan rencana kenaikan cukai rokok pada tahun depan.

Selasa (10/12/2019), harga saham GGRM turun 1,07 persen ke level Rp 53.275 per saham. Dari awal tahun atau year to date, harga saham GGRM telah longsor 36,29 persen.

Saham GGRM pun terpental dari daftar 10 saham dengan kapitalisasi pasar terbesar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Merujuk data RTI, Selasa (10/12/2019), kapitalisasi pasar saham GGRM saat ini mencapai Rp 102,51 triliun.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Harta Istri Pendiri Gudang Garam Lenyap Rp 36,4 Triliun, Mengapa?",


Tribunnews,

Post a Comment

0 Comments